demi bapak saya mendadak metal

kemarin 5 juni bapak genap berusia 57 tahun,usia yang tak lagi muda sebenarnya.keriput di mukanya pun sudah jelas sekali,apalgi rambut gonrongnya yang berombak dan mulai memutih oleh uban dan mungkin juga karna banyak beban pikiran tentang saya yang tak kunjung bergelar sarjana setelah kuliah 5 tahun.
sudahlah kita kembali ke topik demi bapak.
dari percakapan sore hari pas hari raya idul fitri,ssambil memetik gitar kesayangannya ,bapak bercerita tentang kesukaannya pada musik,sejak kecil bapak memperkenalkan saya pada lagu-lagu dan aliran musik yang ia sukai tanpa memaksa saya menyukainya juga.
yah..Metallica menjadi topik pembicaraan kita sore itu,keinginannya dari 3 tahun yang lalu untuk menonton konser metallica di indonesia sepertinya akan terwujud,tapi untuk saat ini keluarga kami belum punya uang yang cukup untuk selembar tiket konser dan selembar tiket pesawat untuk kejakarta.
bapak hanya seorang Operator alat berat yang bekerja tak menentu,ia membangun banyak jalan di daerah-daerah terpencil,saya mencintai apa yang bapak saya kerjakan,pekerjaan yang sedrhana namun mulia.baiklah kembali ke metallica,sore itu sambil memetik gitarnya bapak bercerita tentang mengapa samapi sekarang ia masih berambut gonrong keriting,itu karna ia ingin dikatakan mirip dengan salah satu personil metallica.
saya sebenarnya tidak tau menahu soal band itu,alirannya apa,asalnya dari mana,tapi demi bapak saya ,mencari tau banyak hal dari jenis musiknya yang katanya cadas,personilnya sampai smapul-sampul albummnya,dan saya ingat bapak punya salah satu kaaset yg entah album keberapa dari metallica yang sangat dia sayangi,tiap selesai diputar(tempo dulu kaset radio masih barang mewah)di lap berkali-kali lalu di simpan di rak kesayngannya berjejer dengan kaset-kaset band idolanya waktu itu.mulai dari mencari referensi lagu-lagu metallica yang baru saya dengar ,masyaallah terlalu keras untuk ukuran seorang anak perempuan yang notabene melankolis seperti saya,tapi tak apalah setidaknya ini sala satu hadiah ulang tahun untuk bapak..beberapa hari ini saya mulai mensearch beberapa referensi lagu metallica dan mencoba meminta tolong beberapa teman supaya saya bisa menyanyikan lagu metal itu versi saya.berharap bapak suka,saya pun sekarang mulai menyukai lagu metallica walaupun saya baru mendengarkan Nothing else matter,memekakkan telinga tapi apalah arti telinga yang bisa mendengar jika tak digunakan untuk membahagiakan bapak.
malam ini berbekal sebuah laptop dan uang 10 ribu rupiah saya berjalan kaki ke warkop terdekat namun warkop yang saya tuju tutup ,maklum hari raya dan saya sedang di kampung halaman.berbekal keinginan untk membahagiakan bapak say berjalan kaki beberapa kilo dan menemukan warkop itu juga tutup,dan alhasil sayat meminta pertolonga teman saya untuk bisa sampai disini,menuliskan beberapa kisah saya membahagiakan bapak yang sangat mencintai band idolanya dan berharap bisa menonton konsernya.
bapak bisa menonton konsernya atau tidak ,saya harus berusaha,menyanyikan salah satu lagu metallica dihadpannya sebelum bapak berangkat lagi bekerja dan mungkin akan kembali saat lebaran akan tiba lagi.
Ini foto bapak saya yang sangat menggilai metallica sampai sekarang masih berambut gonrong namun dengan uban yang memenuhi rambutnya.


Komentar

Postingan Populer